PPM Dosen Pendidikan Ekonomi FEB UNY Tingkatkan Budaya Meneliti untuk Remaja di SMAN 3 Yogyakarta

Rabu, 26 Juli 2023, telah dilaksanakan Program Pengabdian kepada Masyarakat oleh kelompok Dosen Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Yogyakarta di SMAN 3 Yogyakarta. Kegiatan yang di laksanakan adalah  pelatihan pembinaan karya ilmiah berbasis keterampilan 4C1L (Creative, Critical, Communication, Collaboration & Digital Literacy). Pelatihan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan siswa dalam berbagai aspek yang esensial untuk kehidupan modern dan masa depan.

Kegiatan PPM ini terlaksana berkat Kerjasama PPM Dosen yang diketuai oleh Bapak Tejo Nurseto, M.Pd dan beranggotakan Dr. Daru Wahyuni, M.Si, Dr. Kiromim Baroroh, M.Pd, dan Ngadiyono, M.Pd serta melibatkan mahasiswa UNY yang sedang melaksanakan PK (Praktik kependidikan) di SMAN 3 Yogyakarta. Dalam sambutanya, ketua PPM menyampaikan bahwa kegiatan mini riset ini akan dibimbing dan dibuat kompetisi agar menstimulus motivasi siswa dalam melakukan penelitian. Sambutan baik disampaikan oleh kepada sekolah SMA N 3 Yogyakarta, Dr. Kusworo, S.Pd.,M.Hum yang menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat sesuai untuk mengembangkan skill abad 21 yang menjadi tuntutan lulusan SMA pada saat ini.  

Kegiatan yang diikuti oleh 20 orang tersebut terdiri dari 15 siswa dan 5 dosen pembimbing akan focus pada pengembangan kemampuan siswa dalam berpikir kreatif, menghasilkan ide-ide inovatif, dan mengaplikasikan pemikiran kreatif dalam pemecahan masalah. Diharapkan dengan pelatihan ini, para siswa SMAN 3 Yogyakarta akan menjadi individu yang lebih berkualitas, siap menghadapi tantangan dunia modern yang semakin kompleks, dan memiliki kemampuan untuk berinovasi serta berkontribusi secara positif dalam masyarakat dan dunia akademik.

(Kontributor: Sulasmi)